5 Cara Screenshot Xiaomi Redmi Note 9 / Note 9 Pro
AndroLite.com : Cara Mudah Screenshot HP Xiaomi Redmi Note 9 / 9 Pro - Tidak jauh berbeda dengan smartphone Xiaomi berbasis OS Android 10 ROM MIUI 10/11/12 lainnya, tiga ponsel rilisan terbaru Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro juga menyediakan beberapa fitur menarik untuk mengambil Screenshot.
Dalam hal ini ada 5 opsi yang bisa kamu pilih, diantaranya menggunakan tombol fisik 2 jari, tanpa tombol berupa usap layar / swipe 3 jari, bar notifikasi, bola pintasan dan screenshot panjang atau long capture.
Screenshot sendiri merupakan sebuah cara untuk mengambil dan menyimpan cuplikan layar ke dalam folder gallery untuk dijadikan sebagai dokumentasi, alat bukti (seperti pembayaran), dibagikan ke sosmed, bahan tutorial dan sebagainya.
Nah, sehubungan dengan hal tersebut di atas, bagi kamu yang masih kebingungan untuk mengambil atau menyimpan tangkapan cuplikan layar pada HP Xiaomi Redmi Note 9 atau Note 9 Pro, berikut Androlite.com sajikan panduannya, lengkap dengan gambar sehingga memudahkan kamu dalam menerapkannya.
Ketika proses pengambilan tangkapan layar berhasil dilakukan, maka layar akan berkedip disertai adanya bunyi shutter (bunyi kamera). Selain itu, tepat di sudut kanan atas juga akan muncul sebuah cuplikan atau previewnya. Ketuk cuplikan tersebut untuk melihat hasilnya atau bisa juga melihatnya di dalam menu Gallery > Screenshot.
Walaupun metode ini sangat mudah dan praktis digunakan, tetapi sayangnya memiliki dampak buruk tersendiri. Yaitu dapat menyebabkan kerusakan dini pada kedua tombol apabila terlalu sering digunakan. Nah, untuk mengatasinya, kamu dapat menggunakan alternatif lain berupa Screenshot Tanpa Tombol
Baca juga : Screenshot Samsung A31 Tanpa Tombol, Tanpa Aplikasi
Biasanya, secara default ketiga fitur tersebut masih belum aktif. Untuk itu kamu perlu mengaktifkannya terlebih dahulu di dalam menu pengaturan. Untuk panduan dan cara penggunaannya, silahkan simak langkah-langkahnya berikut ini.
Baca juga : Developer Options, USB Debugging, OEM Unlock XIAOMI Semua Seri
Ketika fitur ini aktif, maka akan muncul sebuah Garis Tipis Kecil Melengkung di samping kanan layar. Untuk menggunakannya, cukup masuk ke area layar yang ingin dicapture, setelah itu, usap ke kanan pada icon tersebut hingga muncul bola pintasan, lalu pilih ikon Gunting.
Baca juga : Cara Unlock Bootloader Xiaomi (All Type) Terbaru Tanpa Request
Satu hal yang menarik dari fitur ini yaitu bisa langsung digunakan atau tidak membutuhkan install aplikasi tambahan. Bagaimana cara menggunakannya? Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Sebenarnya, semua fitur screenshot yang tersedia di dalam HP Redmi Note 9 Series ini sama persis dengan fitur Screenshot Redmi 8 / 8A / PRO, Redmi Note 8 Series atau ponsel Xiaomi pada umumnya.
Baik yang masih menjalankan sistem operasi Android Oreo 8.0/8.1, Pie 9.0 hingga yang terbaru saat ini Android Q 10.0. Hanya saja yang membedakannya ada pada posisi tombol fisik, preview tampilan atau bahkan konfigurasi menu pengaturannya. Tetapi pada dasarnya sama saja.
Nah, demikianlah tutorial tentang bagaimana cara ambil Screenshot HP Xiaomi Redmi Note 9 / Note 9 Pro pada kesempatan kali ini. Semoga apa yang kami sajikan kali ini bermanfaat bagi kamu yang membutuhkan. Terima kasih telah berkunjung. Salam!
Dalam hal ini ada 5 opsi yang bisa kamu pilih, diantaranya menggunakan tombol fisik 2 jari, tanpa tombol berupa usap layar / swipe 3 jari, bar notifikasi, bola pintasan dan screenshot panjang atau long capture.
Screenshot sendiri merupakan sebuah cara untuk mengambil dan menyimpan cuplikan layar ke dalam folder gallery untuk dijadikan sebagai dokumentasi, alat bukti (seperti pembayaran), dibagikan ke sosmed, bahan tutorial dan sebagainya.
Nah, sehubungan dengan hal tersebut di atas, bagi kamu yang masih kebingungan untuk mengambil atau menyimpan tangkapan cuplikan layar pada HP Xiaomi Redmi Note 9 atau Note 9 Pro, berikut Androlite.com sajikan panduannya, lengkap dengan gambar sehingga memudahkan kamu dalam menerapkannya.
1. Screenshot Redmi Note 9 / 9 Pro Menggunakan Tombol
Metode klasik yang paling umum dan paling mudah digunakan untuk mengambil cuplikan layar Redmi Note 9 / Pro adalah dengan menggunakan tombol fisik 2 jari. Yakni, menekan tombol VOLUME BAWAH + POWER secara bersamaan atau tekan selama kurang lebih 2 detik.Ketika proses pengambilan tangkapan layar berhasil dilakukan, maka layar akan berkedip disertai adanya bunyi shutter (bunyi kamera). Selain itu, tepat di sudut kanan atas juga akan muncul sebuah cuplikan atau previewnya. Ketuk cuplikan tersebut untuk melihat hasilnya atau bisa juga melihatnya di dalam menu Gallery > Screenshot.
Walaupun metode ini sangat mudah dan praktis digunakan, tetapi sayangnya memiliki dampak buruk tersendiri. Yaitu dapat menyebabkan kerusakan dini pada kedua tombol apabila terlalu sering digunakan. Nah, untuk mengatasinya, kamu dapat menggunakan alternatif lain berupa Screenshot Tanpa Tombol
Baca juga : Screenshot Samsung A31 Tanpa Tombol, Tanpa Aplikasi
2. Cara Screenshot Redmi Note 9 / Pro Tanpa Tombol
Tidak jauh berbeda dengan smartphone Android lainnya, Redmi Note 9 Series juga menyediakan beberapa pilihan screen capture tanpa tombol. Dalam hal ini ada tiga opsi yang ditawarkna, yakni swipe / usap layar 3 jari, via bar notifikasi dan bola pintas.Biasanya, secara default ketiga fitur tersebut masih belum aktif. Untuk itu kamu perlu mengaktifkannya terlebih dahulu di dalam menu pengaturan. Untuk panduan dan cara penggunaannya, silahkan simak langkah-langkahnya berikut ini.
2.1. Usap Layar (Swipe 3 Jari)
- Buka menu "Pengaturan (Settings)".
- Navigasikan ke Setelan Tambahan (Additional Settings) > Pintasan Tombol (Button Shortcut) > Ambil Screenshot (Take Screenshot).
- Untuk mengaktifkannya, langsung saja tap "Geser Kebawah dng 3 Jari".
- Bila sudah aktif, kamu bisa langsung menggunakannya. Caranya silahkan usap layar dari atas ke bawah menggunakan 3 jari sekaligus.
- Seperti biasanya, layar ponsel akan berkedip dan mengeluarkan bunyi shutter ketika SS berhasil dilakukan.
- Cek gallery untuk melihat hasilnya.
2.2. Bar Notifikasi
- Pilih area yang hendak di-capture.
- Setelah itu, usap kebawah pada Bar Nofitikasi atau menu Drop Down yang ada di bagian atas layar.
- Selanjutnya, tap icon "Gunting" yang dibawahnya bertuliskan Screenshot / Tangkap Layar.
- Layar akan berkedip dan mengeluarkan bunyi shutter ketika SS berhasil diambil.
- Hasil tangkapan akan muncul di sudut kanan atas layar dan secara otomatis akan tersimpan di Gallery.
Baca juga : Developer Options, USB Debugging, OEM Unlock XIAOMI Semua Seri
2.3. Bola Pintas (Quick Ball)
Tidak jauh berbeda dengan metode Swipe 3 Jari di atas, fitur bola pintasan juga harus diaktifkan terlebih dahulu sebelum mulai menggunakannya. Nah untuk mengaktifkannya, silahkan masuk ke menu Pengaturan > Pengaturan Tambahan > Bola Pintas > lalu tekan toggle aktivasi pada Hidupkan Bola Pintas menjadi On.Ketika fitur ini aktif, maka akan muncul sebuah Garis Tipis Kecil Melengkung di samping kanan layar. Untuk menggunakannya, cukup masuk ke area layar yang ingin dicapture, setelah itu, usap ke kanan pada icon tersebut hingga muncul bola pintasan, lalu pilih ikon Gunting.
Baca juga : Cara Unlock Bootloader Xiaomi (All Type) Terbaru Tanpa Request
3. Screenshot Panjang Redmi Note 9 / Note 9 Pro
Selain metode-metode di atas, smartphone Xiaomi Redmi Note 9 atau Note 9 Pro juga menyediakan pilihan untuk tangkapan cuplikan layar memanjang kebawah, atau dengan kata lain "Long Screenshot".Satu hal yang menarik dari fitur ini yaitu bisa langsung digunakan atau tidak membutuhkan install aplikasi tambahan. Bagaimana cara menggunakannya? Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Pertama, ambil screenshot menggunakan salah satu dari 4 metode di atas (tombol 2 jari atau tanpa tombol).
- Ketuk "Scroll / Gulir" pada hasil tangkapan yang muncul di sudut kanan atas layar (lihat gambar untuk lebih jelasnya).
- Selanjutnya, ketuk opsi "Gulir / Scroll" untuk memulai screenshot panjang.
- Sesaat setelah itu, layar akan bergulir secara berkelanjutan.
- Bila sudah mencapai batas yang ingin di-Screenshot Panjang, tap opsi "Done / Selesai".
- Terakhir, pilih "Simpan" agar hasilnya bisa tersimpan di gallery.
Sebenarnya, semua fitur screenshot yang tersedia di dalam HP Redmi Note 9 Series ini sama persis dengan fitur Screenshot Redmi 8 / 8A / PRO, Redmi Note 8 Series atau ponsel Xiaomi pada umumnya.
Baik yang masih menjalankan sistem operasi Android Oreo 8.0/8.1, Pie 9.0 hingga yang terbaru saat ini Android Q 10.0. Hanya saja yang membedakannya ada pada posisi tombol fisik, preview tampilan atau bahkan konfigurasi menu pengaturannya. Tetapi pada dasarnya sama saja.
Nah, demikianlah tutorial tentang bagaimana cara ambil Screenshot HP Xiaomi Redmi Note 9 / Note 9 Pro pada kesempatan kali ini. Semoga apa yang kami sajikan kali ini bermanfaat bagi kamu yang membutuhkan. Terima kasih telah berkunjung. Salam!