Xaiomi Redmi 8A Pro : Harga Januari 2021, Spesifikasi, Preview

Xiaomi Redmi 8A Pro Spesifikasi


UMUM
SmartphoneXiaomi Redmi 8A Pro
Tahun RilisApril 2020
Harga PerdanaRp1.549.000 (2GB/32GB), Rp1.649.000 (3GB/32GB)
Harga BekasRp950 ribu ~ Rp1,1 juta

BODI
Ukuran156.5 x 75.4 x 9.4 mm
Bobot188 gram
MaterialBingkai plastik, belakang plastik
WarnaSky White, Sea Blue, Midnight Grey

LAYAR
JenisIPS LCD
Diagonal6,4 inci
400 nits typ. brightness
Resolusi1560 x 720 piksel; rasio 19:9; densitas 270 ppi
ProteksiCorning Gorilla Glass 5

PLATFORM
OSAndroid 10.0; MIUI 11
ChipsetQualcomm Snapdragon 439
CPU8 (octa) core
4x Cortex-A53 @1.95 GHz
4x Cortex A53 @1.45 GHz
GPUAdreno 505

MEMORI
Internal32GB + 2GB RAM
32GB + 3GB RAM
eMMC 5.1
EksternalmicroSDXC, up to 512GB
Slot khusus

KAMERA
Belakang13MP (f/2.2) + 2MP (f/2.4)
Selfie8MP (f/2.0)
Video1080p@30fps, 720p@30fps
FiturLED Flash, HDR, Panorama

BATERAI
JenisNon-removable Li-Po
Kapasitas5.000 mAh
ChargingFast Charging 18W

KONEKTIVITAS
SIMDual Slot Nano-SIM (4G, 3G, 2G, Edge, GPRS)
Bluetooth
USB2.0 Type-C 1.0 (USB On-The-Go)
WiFi802.11 b/g/n
LokasiGPS, A-GPS
Radio FM
3.5mm jack
Infra Merah
NFC

SENSOR
FingerprintBelakang bodi
Face Unlock
Cahaya
Jarak
Kompas
Akselerometer
Giroskop
Sumber spesifikasi : Gsmarena.com

Baca juga : Fitur Unggulan dan Harga Xiaomi Redmi Note 9 Pro

Xiaomi Redmi 8A Pro Preview


Vendor smartphone asal China, Xiaomi baru saja merilis Redmi 8A Pro di Indonesia pada sebuah acara peluncuran yang digelar secara online awal April lalu. Handset ini merupakan versi lebih canggih dari pendahulunya Redmi 8A yang meluncur tahun lalu. Redmi 8A Pro bisa dikatakan merupakan "kembaran" dari Redmi 8A Dual yang meluncur di India beberapa waktu lalu.

HP Redmi 8A Pro dibekali spek tiga kamera sekaligus, dimana dua kamera dibelakang memiliki resolusi 13MP f/2.2 + 2MP f/2.4 dan satu kamera depan berkekuatan 8 MP. Layarnya memiliki ukuran seluas 6,22 inci dengan resolusi HD Plus berlapiskan Gorilla Glass 5.

Baca juga : Harga Xiaomi Redmi 8A dan Spesifikasi

Di sektor dapur pacu, Redmi 8A Pro mengandalkan System on Chip (SOC) Snapdragon 439 octa-core 1.95 GHz yang dipadankan dengan RAM 2GB atau 3GB. Kemudian di sektor penyimpanan, perangkat pendatang baru ini memiliki kapasitas 32 GB dengan opsi perluasan hingga 512 GB melalui slot khusus kartu micro SD (dedicated).

Sementara bagian catu dayanya, ditopang oleh baterai jumbo berkapasitas 5.000 mAh, berikut dukungan fastcharging output 18 watt melalui port USB Type-C. Meski HP Redmi 8A Pro ini masih mengandalkan perangkat lunak OS Android 9.0 Pie (ROM MIUI 11), tetapi kemungkinan besar dalam waktu dekat ini bakalan segera mendapatkan update ke Android 10.

Baca juga : 5 Cara Screenshot Redmi 8, 8A, 8A PRO Tanpa Tombol

Harga Redmi 8A Pro Di Indonesia

Di Indonesia, Redmi 8A Pro dibanderol dengan harga tidak terlalu murah dan juga tidak terlalu mahal. Untuk varian 2GB / 32GB dibanderol seharga Rp1.549.000 dan model 3GB/32GB senilai Rp1.649.000. Untuk pilihan warnanya sendiri, Redmi 8A Pro hadir dalam tiga varian, diantaranya Midnight Grey (abu-abu), Sky White (putih) dan Sea Blue (blue).

Nah, bagi anda yang punya keinginan untuk membeli ponsel ini, berikut kami informasikan daftar harga terbaru HP Xiaomi Redmi 8A Pro di beberapa situs belanja online terkemuka yang ada di Indonesia.

Harga Terbaru Redmi 8A Pro Januari 2021

TOKO2GB/32GB3GB/32GB
AkulakuRp1.312.000Rp1.419.000
ShopeeRp1.325.000Rp1.439.000
Jd.idRp1.349.000Rp1.449.000
BlibliRp1.389.000Rp1.449.000
TokopediaRp1.419.000Rp1.479.000
LazadaRp1.429.000Rp1.489.000
HARGA RESMI
Mi StoreRp1.499.000Rp1.599.000

Baca juga : Cara Unlock Bootloader Redmi 8, 8A, 8A PRO Tanpa Request