Oppo A12 : Harga Januari 2021, Spesifikasi, Preview

Oppo A12 - SPESIFIKASI


UMUM
SmartphoneOppo A12
Model-
Tahun RilisApril 2020
Harga PerdanaRp2.499.000
Harga BekasRp1,5 juta ~ Rp1,9 juta

BODI
Ukuran155.9 x 75.5 x 8.3 mm
Bobot165 gram
MaterialBingkai plastik, belakang plastik
WarnaBiru

LAYAR
TipeIPS LCD
Diagonal6,22 inci
Resolusi1560 x 720 piksel; rasio 19.5:9; densitas 276 ppi
ProteksiCorning Gorilla Glass 3

PLATFORM
OSAndroid 9.0 (Pie); ColorOS 6.1
ChipsetMediatek Helio P35 (12nm)
CPUOcta-core (4x ARM Cortex-A53 @2.35 GHz + 4x ARM Cortex-A53 @1.8 GHz)
GPUPowerVR GE8320

MEMORI
Internal32GB + 3GB RAM
64GB + 4GB RAM
eMMC 5.1
EksternalmicroSDXC (dedicated slot)
Slot khusus

KAMERA
Belakang13 MP (f/2.2, 1.12µm, PDAF),
2 MP (f/2.4, depth)
Selfie5 MP (f/2.0, 1.12µm)
Video1080p@30fps; 720p@30fps
FiturLED Flash, HDR, Panorama

BATERAI
JenisNon-removable Li-Po
Kapasitas4.230 mAh
Charging-

KONEKTIVITAS
SIMDual Slot Nano-SIM (4G, 3G, 2G, Edge, GPRS)
Bluetooth4.2 (A2DP, LE)
USBmicroUSB 2.0 (USB On-The-Go)
WiFi802.11 b/g/n
LokasiGPS, A-GPS, Beidou, Glonass
Radio FMYa
3.5mm jackYa
NFCTidak

SENSOR
FingerprintBelakang bodi
Face UnlockYa
CahayaYa
JarakYa
KompasYa
AkselerometerYa
GiroskopTidak

Oppo A12 - PREVIEW


Menyasar konsumen yang membutuhkan ponsel modis namun dengan harga terjangkau, Oppo A12 secara resmi diboyong ke tanah air oleh Oppo Indonesia pada pertengahan April 2020 lalu.

Oppo A12 sendiri merupakan smartphone entry-level sebagai generasi penerus jajaran Oppo A Series. Ponsel ini hadir dalam satu opsi memori, yakni RAM 4GB + 64GB yang banderol dengan harga perdana Rp2,5 juta.

Untuk spesifikasi dan fiturnya, Oppo A12 mengemas bodi yang dominan berbahan dasar plastik, baik pada casing belakang maupun bingkainya. Pada bagian panel belakang tersebut didesain menyerupai pola potongan berlian yang terlihat unik dan modis.

Sementara di bagian depan, terdapat sebuah layar berponi "waterdrop" seluas 6,22 inci dengan resolusi HD+. Tipe layar yang digunakannya berasal dari teknologi IPS LCD atau sedikit lebih baik dari PLS TFT milik Samsung Galaxy A11 yang juga baru-baru ini diluncurkan.

Di dalam poni waterdrop tersebut, Oppo menyematkan sebuah kamera selfie beresolusi 5 MP bukaan f/2.0. Sedangkan untuk kamera belakangnya, Oppo A12 dibekali 2 buah lensa yang masing-masing beresolusi 13 MP (f/2.2) dan 2 MP (f/2.4) berikut fitur 6X Digital Zoom.

Bodinya sendiri memiliki dimensi 155.9 x 75.5 x 8.3 mm dengan berat 165 gram dan meluncur dalam dua pilihan warna, yaitu biru dan hitam.

Baca juga : Spesifikasi dan Harga Oppo A9 2020

Di sektor internal, Oppo A12 ditenagai oleh chipset Mediatek MT6765 Helio P35 pabrikasi 12nm dengan kecepatan clocking hingga 2.35 GHz, serta didukung PowerVR GE8320 sebagai pengolah grafisnya.

Sementara untuk urusan memori, sebenarnya Oppo A12 tersedia dua opsi, yaitu RAM 3GB storage 32GB dan RAM 4GB dengan storage 64GB. Tetapi Indonesia hanya kebagian model 4GB/64GB saja.

Kapasitas penyimpanan tersebut masih dapat diperluas hingga 512GB melalui slot khusus microSD. Sayangnya, handset ini belum menjalankan OS Android 10.0, melainkan OS Android 9.0 yang dibalut oleh antarmuka ColorOS 6.1.

Untuk urusan penyuplai daya, Oppo A12 ditenagai oleh baterai berkapasitas lumayan besar 4.230 mAh. Tetapi tidak diketahui apakah baterainya tersebut telah didukung oleh fast charging ataukah tidak.

Adapun spek pendukung lainnya, Oppo A12 dilengkapi dukungan dual slot kartu SIM (4G LTE), microUSB 2.0, bluetooth versi 4.2, port 3.5mm jack, FM radio dan sebagainya.

Sedangkan dibagian sensor, selain terdapat fingerprint di belakang bodi, turut pula disematkan sensor face unlock, accelerometer, proximity dan compass.

Baca juga : Harga Oppo A5 2020 dan Spesifikasi

Oppo A12 - HARGA INDONESIA


Di Indonesia, Oppo A12 dibanderol dengan harga Rp2.499.000 varian RAM 4GB dan internal 64GB. Namun untuk penjualan perdananya didiskon sebesar Rp100.000 menjadi Rp2.399.000.

Ponsel ini sudah bisa dibeli secara online di sejumlah e-commerce di Tanah Air, termasuk Jd.id, Tokopedia, Blibli.com, Shopee.co.id, Lazada.co.id, dan Akulaku.com serta toko ritel offline mitra Oppo yang tersebar di seluruh penjuru Tanah Air.

Harga Oppo A12 Terbaru Januari 2021

TOKO4GB / 64GB
JD.idRp2.069.000
BlibliRp2.079.000
TokopediaRp2.099.000
ShopeeRp2.209.000
BlibliRp2.229.000
EraspaceRp2.239.000
LazadaRp2.279.000
HARGA RESMI
Oppo StoreRp2.499.000