Download + Cara Install Xposed Android Pie 9.0

AndroLite.com : Download dan Cara Install EdExposed / Xposed Framework Android Pie 9.0 - Tidak berselang lama setelah peluncuran Android Pie, akhirnya OS terbaru saat ini juga kedatangan modul terbaru dari Xposed Framework. Ya, sebagian dari kalian pasti sudah tau aplikasi untuk tweak, merubah tampilan dan menambah fitur android ini.

Namun, modul Xposed untuk Android Pie ini tidak dibuat secara resmi oleh the master of Xposed, Rovo89. Meski demikan dasar dari pembuatan modul tersebut berasal dari API Xposed Framework yang dibuat oleh Rovo89.

Modul tersebut bernama EDXposed dan hanya bisa diinstall melalui Magisk Manager versi 17 atau diatasnya. Selain itu, modul ini hanya akan berfungsi apabila Riru Core juga terpasang di dalamnya.

Karena EDXposed ini bukan buatan resmi oleh master Xposed, tentu saja ada sedikit perbedaan. Termasuk cara pemasangannya, dimana untuk modul Xposed yang sering kita jumpai, seperti Xposed Android Oreo, Nougat atau versi dibawahnya, dapat dilakukan dengan flash via recovery atau menggunakan Xposed Installer.

Sementara untuk EdXposed, prosesnya hanya dapat dilakukan menggunakan Magisk Manager. Lantas, bagaimana cara pemasangannya? dan bahan apa saja yang diperlukan? Berikut aplikasi dan panduan lengkapnya.

1. Download Xposed/EdXposed Android Pie 9.0

Download semua aplikasi di bawah ini sebagai peralatan utama dalam pemasangan EDXposed kedalam ponsel Android Pie kalian. Berikut daftarnya.
  1. Magisk Manager versi 17 atau diatasnya.
  2. Magisk-Riru-Core-v18.zip atau diatasnya.
  3. EdXposed-v0.4.1.2 atau versi diatasnya.
  4. EdXposed Installer v2.2.4.apk atau versi diatasnya.
  5. EDXposed Uninstaller - Untuk menghapus modul EDXposed (optional).
Selain daftar di atas, salah satu Syarat yang paling utama adalah smartphone Android Pie kalian harus sudah dalam kondisi Rooted menggunakan Magisk Root.

Apabila menggunakan modul lain diluar daripada Magisk Root dalam melakukan rooting, maka dapat dipastikan pemasangan modul Xposed ini tidak akan berjalan sempurna atau bahkan tidak berhasil.

2. Cara Install Xposed Framework Android Pie 9.0

Peringatan!
Sebelum melakukan pemasangan, perlu kami ingatkan bahwa proses ini bisa saja menyebabkan terjadinya kehilangan data ponsel kalian, Bootlop atau bahkan mengalami kerusakan.

AndroLite.com sama sekali tidak bertanggung jawab apabila hal tersebut terjadi. Namun, kami sarankan agar melakukan BACKUP semua data terlebih dahulu yang ada di dalam ponsel kalian. Do With Your Own Risk (DWYOR)!

2.1. Proses Install Xposed / EdXposed

  1. Buka aplikasi Magisk Manager kemudian arahkan ke bagian Modules Section.
  2. Tap pada icon "Tambah (+)" lalu pilih dan install Magisk-Riru-Core-v18.zip yang sudah tersimpan didalam ponsel kalian.
  3. Install juga file EdXposed-v0.4.1.2.zip melalui Magisk Manager seperti pada langkah pertama dan kedua.
  4. Jangan lupa untuk mencentang kedua modul tersebut (lihat gambar berikut).
  5. Langkah berikutnya, install EdXposed Installer v2.2.4.apk. Caranya sama saja dengan pamasangan aplikasi luar / aplikasi pihak ketiga.
  6. Selanjutnya silahkan lakukan Reboot / Restart ponsel kalian.
  7. Terakhir, buka aplikasi EdXposed Installer dan lihat apakah sudah aktif atau tidak. Perhatikan gambar berikut.

2.2. Tindakan yang Diperlukan

Untuk mengaktifkan secara sempurna beberapa modul, seperti GravityBox, pastikan kalian memasukkan daftar berikut kedalam Whitelisted (bukan blacklist).
  • Android System (android)
  • System UI (com.android.systemui)
  • Call Management (com.android.server.telecom)
  • Download Manager (com.android.providers.downloads)
  • Phone (com.android.dialer or com.google.android.dialer)
  • Phone (com.android.incallui) (OxygenOS only)

3. Fitur EdXposed Android Pie

EdXposed ini telah mampu melakukan tweak terhadap beberapa modul penting atau yang paling sering digunakan oleh pengguna Android lainnya, diantaranya adalah sebagai berikut:
  • Tweak Lockscreen
  • Tweak QuickSettings
  • Tweak Statusbar
  • Tweak Navigasi Bar
  • Pie controls
  • Tweak Power
  • Tweak Display
  • Tweak Phone
  • Tweak Media
  • Hardware/navigation key actions
  • GravityBox
  • Notification control
  • Fingerprint launcher
  • Advanced tuning of Framework and System UI
  • Dan sebagainya.

4. Rekomendasi Smartphone

Xposed Framework di atas hampir mendukung semua ponsel Android yang telah berjalan pada OS Android Pie 9.0 atau versi di atasnya, termasuk Nokia, Lenovo, Evercoss, Motorola, LG, Honor, Sony, Huawei, HTC, Polytron, Axioo, Acer, Advan, Mito, Coolpad, Andromax dan ponsel berbasis Android Pie 9.0 lainnya.

4.1. Samsung
Galaxy A70s, A50s, A40s, A30s, A20s, A10s, A90, A80, A70, A60, A50, A40, A30, A2 Core, A20, A10, A8s, A6s, A9, A7, A8 Star, A6+, A6, A8+, A8, M30s, M10s, M40, M30, M20, M10, S10e, S10, S9+, S9, S8+, S8, Note 10/10+/Pro, Note 9.

4.2. Xiaomi
Mi Note 10, Mi 9T, Mi Pad 4, Mi 8 Explorer, Mi 8, Mi Max 3, Mi 8 Pro, Mi 8 Lite (Youth), Mi Mix 2s, Mi A2 Lite, Mi A2, Mi A3, Redmi 8A, Redmi 8, Redmi K20 Pro, Redmi K20, Redmi 7A, Redmi Pro 2, Redmi Y3, Redmi 7, Redmi Go, Redmi Note 8T, Redmi Note 8 Pro, Redmi Note 8, Redmi Note 7S, Redmi Note 7 Pro, Redmi Note 7, Redmi Note 6 Pro, Redmi Note 5, Redmi Note 5 Pro, Black Shark 2, Black Shark, Pocophone F1.

4.3. Oppo
Oppo F11, F11 Pro, F9, F7 Youth, F7, F5 Youth, F5, A9 2020, A5 2020, A9, A5s, A7x, A71, A71, A83, A5, Reno Ace, Reno A, Reno 2 F, Reno 2, Reno Z, Reno, K5, Find X.

4.4. Vivo
Vivo V17 Pro, V15, V15 Pro, V11 (V11 Pro), V9 Youth, V9 Pro, V9, V7+ (V7 Plus), V7, Y19, Y11, Y12, Y15, Y17, Y95, Y97, Y53i, Y83 Pro, Y83, Y81, Y71, Y69, S5, S1 Pro, S1.

4.5. Realme
Realme 5s, X2 Pro, X2, XT, Q, 5 Pro, 5, 3i, X Lite, X, C2, 3 Pro, 3, U1, 2 Pro, C1, 2, 1.

4.6. Asus
Asus Zenfone 6, Live (L2), Max Pro (M2), Max (M2), Live (L1), Ares, 5z, 5, Max Plus (M1), Max (M1), Max Pro (M1), 5 Lite.

4.7. Nokia
7.2, 6.2, 2.2, 3.2, 4.2, 8.1+, X7, 8 Sirocco, 7.1+, 7.1, 7+, X6, 6.1+, 6.1, X5, 5.1+, 5.1, 3.1+, 3.1, 2.1, 2, 1.